Temankita.com, Samarinda- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) pada tahun 2023 ini menargetkan jalan provinsi dalam kondisi mantap sebesar 82 persen.
“Arahan Pak Gubernur dan Wakil Gubernur, mengenai aksesibilitas jalan harus kita perhatikan, karena berguna untuk kelancaran aktivitas warga, bahkan harapan saya kalau bisa kita melengkapi 18 persennya,” ucap kata Kepala Dinas PUPR Kaltim Aji Muhammad Fitra Firnanda saat dikonfirmasi tim Temankita.com, Rabu (4/1/2023).
Menurutnya, hal ini bertujuan agar proses maintenance ruas jalan ke depannya bisa lebih mudah.
“Pekerjaan pemeliharaan dan rehabilitasi ini kami lakukan guna menjaga kondisi ruas-ruas jalan provinsi, dapat berfungsi dengan baik dan nyaman bagi pengguna jalan dan masyarakat,” ujarnya.
Pihaknya juga berupaya untuk memaksimalkan pengerjaan kondisi jalan-jalan berstatus provinsi tersebut baik yang ada di perkotaan maupun pedesaan dan pedalaman agar kondisinya mantap dan layak dilalui pengendara.
Ia pun juga menjelaskan terkait jalan nasional.
“Kalau untuk jalan nasional dalam kondisi mantap, bahkan pada tahun 2024 ditargetkan mencapai 90 persen,” pungkasnya.(AS)
Leave a Reply