Temankita.com, Samarinda-Arsenal berhasil meraih hasil maksimal kala bertandang ke Villa Park Stadium, Sabtu (18/2/2023) malam. The Gunners berhasil menang dengan skor 4-2 atas Aston Villa.
Arsenal tampil luar biasa pada laga ini, meskipun di babak pertama anak asuk Mikel Arteta tertinggal 2-1. Melalui gol yang dicetak Oli Watkins (5’) dan Philippe Coutinho (31’), sementara satu gol Arsenal dicetak Bukayo Saka (16’).
Sementara di babak kedua Arsenal berhasil menambah tiga gol lagi. Melalui O. Zichenko (61’), gol bunuh diri E. Martinez (90+3’), dan Gabriel Martinelli (90+8’). Dengan hasil ini Arsenal kembali naik ke puncak klasemen dengan 54 poin, sementara Aston Villa berada di posisi 11 dengan 28 poin.
Sementara nasib berbeda dialami Manchester City (Man City) harus kembali tergusur dari puncak klasemen. Anak asuh Pep Guardiola hanya meraih hasil imbang 1-1 kala bertandang ke markas Notthingham Forest. Di City Ground Stadium, Minggu (19/2/2023) dini hari.
Di pertandingan ini Man City benar-benar mendominasi, bahkan penguasaan bola mencapai 74 persen. Dan City unggul lebih dulu di babak pertama, melalu gol Bernardo Silva di menit ke-41.
Terus menyerang demi menambah keunggulan, Kevin De Bruyne dkk seolah lengah menjelang menit akhir.
Benar saja, dimenit ke-84 Notthingham berhasil menyamakan kedudukan melalui gol C. Wood. Bahkan gol tersebut menjadi satu-satunya tendangan Notthingham Forest yang on target.
Dengan hasil ini City tertahan di posisi kedua dengan raihan 52 poin, sementara Notthingham Forest di posisi 13 dengan 25 poin. (AS)
Leave a Reply