Temankita.com, Samarinda-Dalam rangka penguatan nilai-nilai kebangsaan melalui penyiaran, Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Kalimantan Timur akan menjalin koordinasi ke setiap lembaga penyiaran di Kaltim agar memperkuat dan memperbanyak siaran tentang kebangsaan.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua KPID Kaltim, Irwansyah. Menurutnya, pemahaman bersama tentang pentingnya penguatan nilai-nilai kebangsaan melalui penyiaran merupakan hal yang penting.
“Sangat penting, kedepannya kami akan koordinasi ke setiap lembaga penyiaran terkait penguatan siaran kebangsaan baik yang berkaitan dengan penguatan kapasitas dan penguatan pemahaman tentang nilai-nilai kebangsaan,” ucapnya, Selasa (21/3/2023).
Ia menyatakan bahwa penguatan jiwa Pancasila, nasionalisme dan nilai-nilai kebangsaan merupakan hal yang menjadi atensi pihaknya.
“Kami akan melakukan penguatan jiwa Pancasila, nasionalisme dan nilai-nilai kebangsaan kepada seluruh elemen masyarakat Kaltim terutama kepada generasi muda,” paparnya.
Ditambahkan, perihal cara dan pola yang akan diterapkan, nanti pihaknya akan berkoordinasi secara berkelanjutan kepada setiap lembaga penyiaran di Kaltim.
“Berbagai cara dan pola nantinya akan diterapkan, yang pasti kita ingin, nilai-nilai kebangsaan harus diperkuat agar masyarakat Kaltim memiliki pemahaman yang kuat terhadap kebangsaan,” tutupnya.(AS)
Leave a Reply