Kontainer Kosong Sampah Menumpuk di Jalan, Bukti Kesadaran Masyakarat Masih Rendah

Temankita.com, Samarinda-Tumpukan sampah rumah tangga yang meluber hingga ke jalan raya tepatnya di Jalan Pelita tembusan ke Jalan Ade Irma Suryani, sudah terlihat sejak Lebaran kedua.

Tumpukan sampah itu makin menggunung pada hari ketiga Lebaran Idul Fitri.

Ironisnya, kontainer penampungan sampah tak jauh dari tumpukan limbah rumah tangga itu, dalam kondisi melompong.

Kondisi demikian dinilai banyak pihak sebagai bukti, rendahnya kesadaran masyarakat untuk membuang sampah ke bak yang sudah disediakan sebagai tempat penampungan sementara.

Petugas DLH saat memindahkan sampah di jalan raya secara manual ke dalam dump truck milik DLH Kota Samarinda. Ft. Zlk

Dari pantauan Busam.ID di lapangan, tumpukan sampah menggunung hingga mencapai ketinggian satu meter, dengan lebar sekitar 4 meter dan panjang diperkirakan 10 meter.

Material sampah merupakan plastik dan limbah dapur lainnya.

Petugas Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Samarinda terpaksa harus bekerja ekstra untuk menyingkirkan sampah yang berada di atas jalan raya tersebut secara manual.

Sopir Ram Roll DLH, Ali Sudin mengatakan, penumpukan sampah terjadi sejak hari kedua Lebaran.

Lantaran malam sebelumnya ia sempat melakukan pengecekan di lokasi dan tidak menemukan tumpukan sampah.

“Malamnya saya periksa belum ada tumpukan sampah. Pas paginya saya periksa tumpukan sampah sudah banyak. Kemungkinan warga buang sampahnya saat dinihari,” terang Ali Sudin, Senin (24/4/2023).

Atas kondisi tersebut, Ali Sudin menilai masyarakat masih kurang memiliki kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya.

“Di sini kami sudah sediakan 3 kontainer untuk buang sampah. Namun ketiganya masih kosong, sedang sampah sudah berserakan dan menumpuk di jalan,” komentar Ali Sudin.

Menurut Ali Sudin, dirinya dan petugas DLH lainnya sudah berupaya mengosongkan bak sampah di Samarinda dengan kerja ekstra mengangkut. Tujuannya agar pada saat Lebaran, anggota masyarakat tidak terganggu dengan pemandangan sampah, di samping memberi jeda petugas DLH turut merayakan Lebaran.

“Ya, tinggal kesadaran masyarakat aja. Kami sudah berupaya semaksimal mungkin agar masyarakat yang berlebaran tidak sampai mencium aroma tidak sedap dari sampah. Bahkan untuk membersihkan semua bak sampah di berbagai penjuru kota itu, kami ekstra sampai subuh,” jelasnya.

Ali Sudin menyebut, untuk wilayah Samarinda Utara, tumpukan sampah juga terjadi di kawasan Jalan Gerilya, Jalan DI Panjaitan, Jalan Pramuka dan Jalan Abdul Wahab Syahrani.

“Hari ini saya komitmen untuk membersihkan sampah tersebut sampai habis,” ucapnya.

Petugas DLH mengimbau kepada masyarakat untuk taat membuang sampah pada tempatnya agar proses pengangkutannya menjadi mudah dan cepat.(AS)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *