Dewan Kaltim Dorong Peningkatan Minat Baca

Temankita.com, Samarinda- DPRD Kaltim mendorong Pemprov Kaltim untuk bertanggungjawab dalam meningkatkan minat baca masyarakat. Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Akhmed Reza Fachlevi, yang menyebutkan sebagai respon atas masih minimnya literasi di kalangan masyarakat Kaltim.

Reza secara tegas menyoroti masalah literasi yang masih berada pada tingkat rendah di daerah ini. Reza menyatakan. “Apalagi tingkat literasi kita di Kaltim khususnya masih rendah,”ucapnya.

Dijelaskannya, tentang pentingnya minat masyarakat untuk membaca, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim diminta untuk memberikan dukungan yang lebih besar dalam upaya meningkatkan literasi. Salah satu langkah yang bisa diambil adalah dengan menyediakan ruang baca di area publik, memberikan akses yang lebih luas bagi masyarakat untuk membaca.

“Mengembangkan minat baca tidak hanya sebatas buku fisik, tetapi juga melalui media digital seperti ponsel atau aplikasi baca,” tutupnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *