Universitas Seoul Kunjungi OIKN

Temankita.com, Samarinda-Otorita IKN mengundang seluruh perguruan tinggi nasional dan internasional untuk menjadi Knowledge Partner dari Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN).

Salah satunya adalah Universitas Seoul yang telah berkunjung ke Kantor OIKN di Jakarta, Senin (22/12024). Rencananya, Universitas Seoul ini bakal menjadi rujukan program pendidikan lanjutan untuk pegawai IKN.

Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital, Prof Mohammed Ali Berawi menjelaskan, knowledge partner akan menjadi salah satu sumber pengembangan untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di IKN.

“Kami juga mengajak Universitas Seoul untuk ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan riset di IKN meliputi bidang energi, pangan, dan transportasi, sosial-humaniora, konservasi lingkungan, serta teknologi dan informatika,” ujarnya.

Sebelumnya, OIKN telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Mulawarman, dan Institut Teknologi Bandung.

Kerjasama internasional juga diinisiasi bersama Stanford-Doerr University dan Northern Illinois University (AS), University of Turku (Finlandia), serta Leiden – Erasmus – Delft Universities (Belanda). (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *