Temankita.com, Samarinda-Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli besama jajarannya melakukan pengecekan stok beras di Gudang Bulog di Jalan Ir. Sutami Kecamatan Sungai Kunjang, Rabu (21/2/2024) kemarin.
Ary mengatakan, pengecekan ke gudang Bulog dianggap sangat penting karena persediaan kebutuhan beras di gudang Bulog menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri mendatang. “Untuk ketersediaan kebutuhan pokok khususnya beras di Kota Samarinda dalam kondisi aman dan tidak ada yang kekurangan,” terang Ary.
Sementara salah seorang pedagang beras di Pasar Segiri, Kahar mengatakan, harga beras mengalami kenaikan signifikan sejak sebulan terakhir.
“Melonjak drastis, artinya sebelumnya beras premium perkilonya mencapai Rp 14 ribu, sekarang tembus di angka Rp 19 ribu perkilogramnya,” terang Kahar Kamis (22/2/2024). (AR)
Leave a Reply