Fahmi Terpilih Aklamasi sebagai Ketua KPU Kaltim

Temankita.com, Samarinda-Fahmi Idris akhirnya terpilih sebagai Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kaltim periode 2024-2029. Terpilihnya Fahmi dilakukan secara aklamasi oleh lima orang Komisioner KPU Provinsi Kaltim seusai mereka dilantik secara resmi oleh Ketua KPU RI Hasyin Asy’ari, Senin (26/2/2024) di Jakarta.

Komisioner Divisi Pengawasan dan Hukum KPU Kaltim Ramaon Dearnov Saragih mengungkapkan, pihaknya memang tak ingin berlama-lama dalam memilih Ketua, pasalnya sejumlah agenda pekerjaan penting KPU Provinsi Kaltim seusai mereka dilantik sudah menunggu.

“Habis dilantik, kami langsung gelar Rapat Pleno. Dan tadi tidak sampai satu menit, semua kami sepakat secara aklamasi memutuskan Fahmi Idris sebagai Ketua,” kata Ramaon ketika dihubungi via telepon selularnya.

Seperti diketahui, KPU RI mengumumkan lima orang Anggota KPU Provinsi Kaltim melalui surat Pengumuman yang ditandatangani Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, tertanggal 23 Februari 2024.
Mereka adalah, Abdul Qoyyim Rasyid, Fahmi Idris, Iffa Rosita, Ramaon Dearnov Saragih dan Suardi. Dan dari kelimanya adalah tiga diantaranya petahana yang masih bertahan yakni Fahmi Idris, Iffa Rosita dan Suardi. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *