ITS dan Relawan Samarinda-Kukar Gelar Apel Siaga

Temankita.com, Samarinda-Menyambut bulan suci Ramadan dan Idulfitri 1445 Hijriah, Info Taruna Samarinda (ITS) bersama relawan Kota Samarinda dan Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Apel Siaga Relawan di Lapangan Bekas Bandara Temindung, Sabtu (9/3/2024) sore.

Apel siaga dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya musibah kebakaran, bencana alam, dan kecelakaan lalu lintas. Sedikitnya 82 satuan relawan dan 25 ambulans Samarinda terlibat dalam kegiatan tersebut.

Salah satu relawan dari ORCA, Romi, mengatakan, sangat antusias relawan yang terlibat dalam apel siaga cukup tinggi dan mereka selalu bersiap siaga di setiap waktu.

“Untuk kesiapsiagaannya, kami relawan Kota Samarinda membantu penanganan kebakaran, baik kebakaran pemukiman, lahan dan bencana lainnya seperti bencana longsor, banjir bahkan membantu penanganan kecelakaan lalulintas dimana kita ketahui bersama bahwa di bulan Ramadan kerap terjadi kecelakaan sebagian besar diakibatkan oleh anak-anak balapan liar,” terang Romi.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Samarinda memberikan apresiasi kepada puluhan satuan relawan Kota Samarinda yang selalu terdepan saat terjadi musibah kebakaran.”Kami mendukung penuh atas partisipasi relawan Kota Samarinda dalam menjaga Kota Samarinda saat bulan Ramadan dan Idulfitri mendatang,” ucap Hendra AH. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *