Disdag Balikpapan Pastikan Stok Bahan Pokok Aman

Temankita.com, Samarinda-Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melalui Dinas Perdagangan (Disdag) Balikpapan memastikan stok bahan pokok aman, bahkan hingga Juli 2024 mendatang. Meskipun saat ini terjadi kenaikan harga beberapa bahan pokok menjelang perayaan hari raya Idulfitri.

“Untuk sembako memang untuk menjelang Idulfitri, yang berpotensi mengalami kenaikan itu telur, daging sapi, daging ayam, cabe dan beras. Dan yang saat ini lagi ramai diperbincangkan adalah terkait kenaikan beras, sesuai dengan informasi yang diterima dari Bulog bahwa ketersediaan pasokan untuk beras masih mencukupi,” kata Kepala Disdag Balikpapan Haemusri, Jumat (5/4/2024).

Menurutnya, kepastian keamanan stok tersebut karena beras SPHP yang diimpor dari Vietnam, masih tersisa sekitar 2.000 ton yang ada di Gudang Bulog Balikpapan, dari total 3.300 ton untuk jatah Kota Balikpapan, yang telah didistribusikan sejak bulan Januari 2024.

Ditambahkannya, dari informasi yang diterimanya, kebutuhan pangan Kota Balikpapan mencukupi untuk meng-cover hingga bulan Juli 2024 mendatang. Kemudian untuk daging, ayam, cabe dan minyak goreng ketersediaannya ada, hanya kondisi saat ini, sesuai dengan hukum permintaan dengan perilaku konsumen yang ada pedagangnya tentunya juga menaikkan harga.

“Tapi Balikpapan ini kan kotanya mahal, living cost-nya itu tinggi berapapun nilai harganya, yang penting barang ada dibeli. Dan kita juga bersyukur kota Balikpapan ini merupakan salah satu kota yang menjadi jalur distribusi utama, yang kemudian disebar ke wilayah IKN dan wilayah lain. Jadi akan menjadi prioritas utama dan hal itu membantu kita,” ucapnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *