Lagi, Kebakaran di Samarinda Telan Korban Jiwa

Temankita.com, Samarinda-Kebakaran terjadi di Jalan Kemuning RT 08 Kelurahan Loa Bakung Kecamatan Sungai Kunjang pada hari Senin (8/4/2024) sekitar pukul 03.30 Wita. Kebakaran ini menghanguskan 3 rumah toko (Ruko) ruko tempat usaha dan menelan korban jiwa.

Korban jiwa tersebut adalah seorang laki-laki yang diduga terperangkap saat kebakaran terjadi. Ia ditemukan dalam kondisi tubuh hangus terbakar di salah satu ruko yang terbakar tersebut.

Salah seorang relawan Satria Loa Bakung, Aldi, mengatakan, api berasal dari Ruko yang berjualan sandal. “Saya mendengar warga berteriak dan melihat api berasal dari sisi belakang bangunan ruko,” terang Aldi.

Mengetahui telah terjadi kebakaran, Aldi langsung bergegas ke Posko Satria Loa Bakung untuk mengambil peralatan pemadaman kebakaran sekaligus berkoordinasi dengan petugas pemadam kebakaran lainnya.

Kepala Disdamkar Kota Samarinda, Hendra AH, mengatakan, penyebab kebakaran masih belum diketahui secara pasti. Namun, ada warga yang menyebut bahwa kebakaran tersebut akibat kompor. “Secara pasti kita belum tahu penyebabnya namun kuat dugaan akibat kompor,” sebut Hendra.

Petugas pemadam kebakaran dibantu relawan berusaha memadamkan api dan api baru berhasil dikuasai 2 jam kemudian setelah mengerahkan sebanyak 8 unit fire truk Disdamkar dan dibantu relawan se-Kota Samarinda.

Hendra menyebut, berawal dari informasi warga bahwa satu orang terjebak di dalam ruko yang terbakar dan didukung dengan rolling door yang terkunci, petugas bersama relawan kemudian melakukan penyisiran di antara puing-puing bangunan yang terbakar hingga akhirnya korban ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia karena terbakar.
“Proses evakuasi mengalami kendala karena tertimbun puing-puing dan jenazah lengket dengan puing-puing bangunan sehingga memerlukan waktu yang cukup lama,” jelas Hendra.

Selanjutnya, relawan Inafis Polresta Samarinda dibantu relawan melakukan evakuasi jasad korban yang diketahui bernama Alex yang merupakan penjaga toko penjual sendal ke kamar mayat RSUD Abdul Wahab Syahrani Samarinda.
“Kebakaran menelan korban jiwa ini merupakan yang ketiga kalinya dalam bulan Ramadan, yakni di Jalan HM Ardan, Jalan Lumba-Lumba dan terakhir di sini, Jalan Kemuning,” tutupnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *