Siap Jalin Kerjasama, Pengurus PWI Kaltim Audiensi dengan Rektor Unmul

Temankita.com, Samarinda-Jajaran Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kaltim melakukan audiensi ke Rektor Universitas Mulawarman (Unmul) Samarinda Prof Dr Abdunnur, Senin (3/6/2024) di ruang kerjanya.

Dengan setelan batik dan kopiah hitamnya, Abdunnur menyambut dengan gembira kedatangan pengurus PWI Kaltim yang baru di bawah kepemimpinan Abdurrahman Amin tersebut. Abdurrahman menyampaikan, jika PWI di bawah kepemimpinannya memiliki sejumlah tugas yang hendak dilaksanakan dalam beberapa tahun ke depan.

Antara lain, PWI Kaltim akan berupaya mendorong peningkatan kompetensi, mutu, dan kualitas jurnalis di Kaltim. Di mana salah satunya dengan akan menggandeng Unmul dalam melaksanakan berbagai program kejurnalistikan. “Ini merupakan kunjungan perdana kami sebagai pengurus PWI Kaltim yang baru,” ucap Rahman.

Dia berharap, kerjasama dengan Unmul nantinya dapat mendorong kerja sama di bidang riset melalui pembentukan badan semi otonomi seperti Lembaga Penelitian dan Pengembangan (Litbang).

Harapannya, karya-karya jurnalistik berbasis data melalui penelitian atau hasil riset dan peningkatan kapasitas dan kapabilitas jurnalis bisa terpenuhi.
Dikesempatan itu, Rahman menyebut, Unmul bisa membuka ruang kerjanya dengan PWI Kaltim berupa Jurnalis Goes to Campus.

Keinginan itu pun langsung disambut hangat Rektor Prof Abdunnur. Ia mengapresiasi silaturahmi PWI Kaltim, apalagi dirinya menjadi tempat yang pertama disambangi. “Sebagai rektor Unmul Samarinda, kami ingin ada sinergitas yang baik antara Unmul dan PWI Kaltim ke depannya,” tutur Abdunnur.

Dia bahkan mendorong PWI Kaltim ikut ambil bagian mengedukasi dan menyiapkan SDM unggul di Benua Etam. Contohnya, Kerjasama penyelenggaraan Jurnalis Goes to Campus tersebut. Menurutnya, program itu sangat perlu sebagai upaya memperkenalkan lagi media, profesi wartawan hingga organisasi kewartawanan itu sendiri.

“Untuk kerja sama, nanti bisa dibahas secara serius. Kami berharap, PWI Kaltim bisa menjembatani peningkatan kapasitas mahasiswa di bidang komunikasi dan informatika, terutama di bidang kejurnalistikan,” harapnya.

Pada kesempatan itu, pengurus PWI Kaltim yang hadir adalah Wakil Ketua Bidang Pembinaan Daerah Agus Susanto dan Wakil Ketua Bidang Kerja Sama Duito Susanto, Wakil Ketua Bidang Media Siber Dirhanuddin, Wakil Ketua Bidang Advokasi dan Pembelaan Wartawan Tri Wahyuni, dan Sekretaris PWI Kaltim Achmad Shahab. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *