Loa Janan Membara Semalam, 14 Bangunan Terbakar dan 80 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Temankita.com, Samarinda-Api berkobar membakar sejumlah bangunan di Jalan Yos Sudarso Gang Madu Ratna 2 dan 3, RT 9 Kecamatan Loa Janan Ulu Kabupaten Kutai Kartanegara Sabtu (18/2/2023) semalam. Akibat kebakaran tersebut, 14 rumah rata dengan tanah dan 80 jiwa kehilangan tempat tinggal.

Kobaran api dengan cepat membesar lantaran bangunan yang terlalap api terbuat dari bahan kayu. Musibah yang terjadi sekira pukul 21.50 Wita, membuat warga berhamburan keluar rumah berusaha menyelamatkan harta bendanya. Sementara Sebagian besar lainnya berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kota Samarinda mengerahkan 3 posko dengan 5 mobil tangki serta dibantu puluhan relawan serta tim Damkar Kukar, dalam proses memadamkan api.

Kerja keras tim Damkar Kota Samarinda, tim Damkar Kukar dan relawan akhirnya berhasil menguasai kobaran api satu setengah jam kemudian.

“Di lokasi kejadian akses masuknya cukup sempit sehingga menyulitkan pemadam untuk mendekati titik api dan juga minimnya sumber air,” kata Kepala Disdamkar Kota Samarinda, Hendra AH.

Dari data yang berhasil dihimpun petugas Disdamkar, bangunan yang hangus terbakar berjumlah 12 rumah tunggal dan 2 bangsal dengan 6 pintu.

“Ada 12 rumah tunggal dan 2 bangsal 6 pintu yang terbakar dengan 20 kepala keluarga terdiri 80 jiwa yang kehilangan tempat tinggalnya,” terang Hendra.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut, pihak kepolisian wilayah Kukar saat ini masih menggali informasi dari sejumlah saksi untuk mengetahui penyebab pasti terjadinya kebakaran tersebut. (AS)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *