Dua Player Efootball Wakili Kaltim di WIB

Temankita.com, Samarinda- Dua player Efootball Mobile asal Samarinda mewakili Kaltim dalam turnamen Waktu Indonesia Bermain (WIB) gelaran Dunia Games dan Ifel.id.

Turnamen tersebut berlangsung sejak 1 dan akan berakhir 3 September 2023 besok. Sebanyak 16 tim dari seluruh Indonesia yang mengikuti dan menjadi peserta. Fase turnamen menggunakan sistem knock out Best of Five dengan upper dan lower bracket.
Ketua Efootball Mobile Kaltim Michael Falenthio berharap dua pemain terbaiknya mampu meraih maksimal dan membanggakan nama Kaltim di tingkat Nasional.

“Semoga dapat hasil yang terbaik dan membawa pulang gelar ke Kaltim,” harapnya, Sabtu (2/9/2023).

Dua player Efootball Kaltim yang dalam hal ini diwakili Muhammad Rafli Suher (Cepak) dan Agus Kurniawan (Agus) berhasil meraih kemenangan perdana saat menghadapi Fairley eSports dengan skor 3-0. Di mana dalam pertandingan tersebut Cepak-Iwan berhasil memenangkan 2 laga individual dan 1 Co-op Match.

Cepak mengungkapkan, rasa syukurnya karena berhasil meraih kemenangan perdana dengan sempurna melawan Fairley eSports.

“Alhamdulillah menang, kami fokus di laga selanjutnya supaya bisa maksimal karena lawan-lawan kuat menunggu. Tapi saya optimis biaa melaju ke final,” ucapnya, Sabtu (2/9/2023).

Seperti diketahui, setelah mampu meraih kemenangan atas Fairley eSports, Efootball Kaltim akan menghadapi lawan kuat lainnya yakni Persita Tangerang eSports. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *