Legislator Kaltim Dorong Pemanfaatan Lubang Bekas Tambang untuk Suplai Air Bersih

Temankita.com, Samarinda-Anggota Komisi III DPRD Kaltim Sutomo Jabir, mendorong untuk mengakselerasi proyek pemanfaatan kolam bekas tambang sebagai sumber air bersih yang akan dialirkan ke Kota Bontang dan Kutai Timur, khususnya di Kecamatan Teluk Pandan.

Menurut Tomo -sapaan akrabnya-, proyek tersebut sudah termasuk dalam anggaran tahun depan untuk memasang pipa distribusi air bersih. Namun, perkembangan proyek ini diperkirakan baru dapat diwujudkan pada tahun 2024.

Dia menekankan, air yang akan diambil dari kolam bekas tambang ini telah melalui uji kualitas dan memiliki tingkat pH yang aman untuk dikonsumsi oleh masyarakat.

Selain itu, Tomo juga menegaskan niatnya untuk terus memantau proyek instalasi pengolahan air limbah (IPAL) di Kutai Timur. Harapannya, IPAL tersebut akan dapat beroperasi dengan efektif tanpa mencemari lingkungan sekitarnya.

“Di Kutai Timur dan Berau, tentu masih ada banyak persoalan lain yang harus diselesaikan, seperti pembangunan jembatan dan jalan provinsi. Namun, saya optimis bahwa dengan kerjasama antara pemerintah pusat, provinsi, serta kabupaten/kota, kita dapat memajukan daerah ini menjadi lebih baik,” tandasnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *