Dinkes Konfirmasi 13 Positif Covid-19 di Kaltim

Temankita.com, Samarinda- Data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltim, kasus positif covid-19 kini mulai merebak di Kaltim. Sebelumnya pertanggal 16 Desember 2023 diinformasikan ada sebanyak 12 kasus positif Covid-19, dan 2 diantaranya sembuh. Terbaru, pertanggal 17 Desember 2023, kasus positif Kaltim terkonfirmasi sudah ada 13 kasus.

Kepala Dinkes Kaltim Jaya Mualimin mengimbau masyarakat Kaltim agar tidak panik. Melainkan tetap menjalankan protokol kesehatan (Protkes) guna mencegah terpapar Covid-19 tersebut. Jaya juga mengajak masyarakat untuk mendukung program vaksinasi yang sedang berlangsung di seluruh Indonesia.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah berpartisipasi dalam vaksinasi. Kami harap, vaksinasi itu bisa membantu menekan penyebaran covid-19 di Kaltim,” ungkapnya.

Pihaknya pun menargetkan cakupan vaksinasi sebanyak 3.260.750 dimana terbagi dari tiga tahap. Tahap I Sumber Daya Manusia Kesehatan Kaltim, Tahap II Lansia dan Petugas pelayan publik Kaltim, dan Tahap III Masyarakat rentan dan Masyarakat umum serta Remaja Kaltim.

“Pesan saya mepada masyarakat agar tetap sehat dan bugar. Serta untuk melengkali vaksinasi dan booster lengkap,” tandasnya.

Sebagai informasi, ada 19 Rumah Sakit rujukan covid-19 di Kaltim, diantaranya RSUD AW Syahranie Samarinda, RSUD IA Moeis Samarinda, RSUD Beriman Balikpapan, RSUD Panglima Sebaya Paser, RSUD Taman Husada Bontang, RSUD Abdul Rivai Berau, RSUD Kudungga Sangatta, dan RSUD Ratu Aji Putri Botung PPU, RSUD Harapan Insan Sendawar Kubar, RSUD ABADI Samboja, RS Pertamina Balikpapan, RSUD Dr Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan, RS Tk l Dr. R. Hardjanto Balikpapan, RSUD A.M Parikesit Tenggarong Kutai Kartanegara, RSJD Atma Husada Mahakam, dan RS Pupuk Kaltim Bontang. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *