Fokus Berternak, Cara Petani Kota Bangun Hadapi Tantangan dalam Pertanian

Temankita.com, Samarinda-Sunardi, seorang petani asal Kecamatan Kota Bangun Darat, mengungkapkan bahwa masyarakat di daerahnya lebih dominan dalam kegiatan peternakan dibandingkan pertanian. Sekalipun daerah ini juga terkenal dengan produksi pertanian yang menjanjikan, namun kesempatan mengembangkan bidang peternakan tetap masih terbuka bagi siapa saja.

“Di sini, banyak warga yang lebih memilih beternak karena dinilai lebih menguntungkan daripada bertani,” ungkap Sunardi.

Padahal, potensi pertanian di Kecamatan Kota Bangun Darat juga cukup besar. Namun, berbagai kendala seperti kondisi tanah yang kurang subur, keterbatasan akses air, serta fluktuasi harga hasil pertanian membuat petani cenderung lebih memilih untuk fokus pada peternakan.

“Kami memang menanam padi dan beberapa tanaman lainnya, tapi tidak secara intensif. Peternakan, seperti beternak sapi atau kambing, memberikan pendapatan yang lebih stabil bagi kami,” tambahnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *