DPRD Kaltim Soroti Perihal TKA, Disnakertrans Kaltim Beri Tanggapan

Temankita.com, Samarinda-Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Akhmed Reza Fachlevi menyoroti proses rekrutmen tenaga kerja di PT Kalimantan Ferro Industri (KIF) yang terkesan tidak memperhatikan karyawan lokal.

“Kita meminta agar Disnakertrans Kaltim untuk memperketat proses pengawasan di perusahaan tersebut, termasuk di beberapa perusahaan lainnya di Kaltim,” ucap Reza, beberapa waku lalu.

Dikatakannya, dirinya bersama jajaran anggota Komisi IV DPRD Kaltim lainnya telah melakukan Inspeksi mendadak (Sidak) di perusahaan tersebut belum lama ini. Dalam Sidak, ditemukan sekitar 80 lebih Tenaga Kerja Asing (TKA) asal Tiongkok yang dipekerjakan oleh perusahaan Smelter nikel yang berlokasi di Desa Pendingin. Kecamatan Sanga-Sanga, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) tersebut.

“Berkaca dari konflik ketenagakerjaan di Morowali harusnya menjadi pelajaran penting bagi kita untuk memperingatkan kepada perusahaan, sehingga lebih memperhatikan tenaga kerja lokal,” jelasnya.
Sementara itu Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kaltim Rozani Erawadi mengatakan, pihaknya telah menugaskan pengawas khusus ketenagakerjaan di lapangan

Rozani Erawadi dok by Temankita.com

“Untuk hal tersebut kami sudah tugaskan Pengawas Ketenagakerjaan untuk melakukan pembinaan dan pengawasan norma ketenagakerjaan kepada perusahaan yang bersangkutan di perusahaan tersebut,” ucapnya kepada Temankita.com, Kamis (19/1/2023).

Ditanyakan terkait TKA asal tiongkok berjumlah sekitar 80 orang, Rozani mengaku belum bisa memberikan keterangan.

“Untuk tenaga kerja asing, mohon maaf kami belum bisa berkomentar lebih jauh terkait hal ini,” pungkasnya. (AS)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *