Pasca Pandemi, Angka Gakin di Balikpapan Diklaim Turun

Temankita.com, Samarinda-Jumlah keluarga miskin atau Gakin di Kota Balikpapan diklaim mengalami penurunan pasca pandemi Covid-19.

Plt Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Balikpapan Mufidah Hidayati mengatakan, saat ini jumlah data Gakin di Kota Balikpapan tercatat mencapai 52.074 rumah tangga.

“Sebenarnya data ini merupakan data yang sudah ada dahulu, yang kemudian di verifikasi. Namun untuk pengesahan layak atau tidaknya itu dari pemerintah pusat,” katanya ketika diwawancarai wartawan di Balai Kota Balikpapan, Jumat (31/3/2023).

Ia menyampaikan, jumlah Gakin tahun 2023 ini mengalami penurunan jika dibandingkan tahun 2022 lalu. Namun dirinya tidak merincikan berapa jumlah Gakin di Kota Balikpapan di tahun 2022. “Kalau dibandingkan data tahun sebelumnya, itu menurun. Tapi datanya saya gak bawa,” ucapnya.

Sebenarnya, menurut Mufidah, pihaknya setiap bulan melakukan verifikasi melalui kelurahan lewat Puskesos (Pusat Kesejahteraan Sosial), yang kemudian datanya dimasukkan dalam aplikasi dan untuk diverifikasi oleh Pemerintah Pusat.

“Semua itu tergantung pada kebijakan pusat untuk menentukan apakah yang bersangkutan berhak menerima atau tidak. Karena memang ada kuota-kuota yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah Pusat,” ujarnya.

Ia menuturkan, penurunan jumlah Gakin ini dipicu oleh karena ada sebagian warga yang terdampak covid kemudian sekarang sudah bekerja normal, sehingga datanya dikeluarkan dari DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) Kemensos. (Muhammad M)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *