Temankita.com, Samarinda-Beberapa titik rawan bencana maupun longsor yang dianggap akan menghambat momen perjalanan mudik menjelang Lebaran 2023, rupanya telah diantisipasi oleh Pemkot (Pemerintah Kota) Samarinda.
Oleh karena itu, Pemkot Samarinda telah menyiapkan sejumlah alat berar di beberapa titik rawan longsor, sebagai ansitipasi bencana.
Hal tersebut diungkapkan oleh Walikota Samarinda, Andi Harun kepada awak media baru-baru ini.
Menurutnya, ada beberapa titik di jalur Samarinda-Bontang yang rawan longsor sehingga diprediksi akan menghambat masyarakat yang ingin mudik.
“Sejumlah alat berat itu disiapkan di lokasi Kantor Damkar, Talang Sari, Samarinda Utara. Kami berharap beberapa alat itu bisa mempermudah masyarakat yang akan merayakan Idul Fitri dari dan menuju Samarinda, jika sewaktu-waktu terjadi longsor,” kata Andi.
Ia juga mengatakan telah melakukan koordinasi bersama Polresta Samarinda terkait pengamanan arus mudik Lebaran, dalam Operasi Ketupat 2023.
“Kami mengimbau kepada masyarakat, agar melaksanakan mudik Lebaran dengan menggunakan kendaraan agar selalu berhati-hati serta mengutamakan keselamatan berkendara,” pesan Andi.
Tak luput, senada dengan himbauan Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi yaitu sebelum meninggalkan rumah untuk mudik, sebaiknya memastikan rumah dalam keadaan aman untuk ditinggalkan.
“Jangan lupa juga untuk menitip pesan ke tetangga yang tidak mudik, sehingga terdapat kontrol atau pengawasan dari lingkungan sekitar demi keamanan,” seru Andi Harun.
Ia turut menyampaikan pesan kepada masyarakat yang merayakan Idul Fitri di Kota Samarinda agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban umum.
Oleh sebab itu, Andi mengimbau kepada masyarakat untuk tidak merayakan takbir keliling dengan menggunakan kendaraan serta tidak menyalakan petasan yang berpotensi menimbulkan kebakaran.
“Marilah kita semua bersama-sama merayakan hari kemenangan ini dengan nuansa yang damai, tertib, kondusif dan penuh makna,” tutup Andi. (AS)
Leave a Reply