Temankita.com, Samarinda- Pemasangan pipa induk PDAM di Jl PM Noor yang sebagian menggunakan PVC, menimbulkan kekhawatiran akan keawetannya.
Ini terutama dari cara penyambungan di mana pipa besi menggunakan sistem las, sementara pipa PVC menggunakan sambungan lem.
Perihal ini, Sendya Ibanez, Asisten Manajer Humas Perumdam Tirta Kencana, memberikan klarifikasi terkait penggunaan pipa PVC 250 di sektor 2.
Ibanez menegaskan bahwa masyarakat tidak perlu khawatir terkait daya tahan pipa PVC.
“Pipa PVC memiliki spesifikasi yang membuatnya lebih tahan lama dibandingkan pipa baja (steel). Pipa baja dapat berkarat seiring waktu dan umumnya hanya bertahan selama 20-30 tahun, sementara pipa PVC ketahanannya dapat melebihi itu karena tidak rentan terhadap korosi seperti pipa baja,” ucap Ibanez.
Selain itu, pipa PVC dipasang beberapa centimeter di bawah permukaan jalan sehingga tidak terkena tekanan beban kendaraan yang melintas di atasnya.
“Pipa tersebut juga ditimbun dengan tanah, sehingga tidak perlu ada kekhawatiran terkait daya tahan atau kerusakan pipa. Dengan penyelesaian proyek yang cepat ini, diharapkan masyarakat dapat kembali menikmati pasokan air yang normal dan stabil setelah proses penormalan air selesai,” tutup Ibanez. (AR)
Leave a Reply