Temankita.com, Samarinda- Wakil Ketua DPRD Kaltim Seno Aji mendorong Pemprov Kaltim agar memprioritaskan pembangunan bendungan dan embung di beberapa wilayah persawahan.
Hal tersebut ia sampaikan guna memudahkan para petani di Kaltim mendapatkan air irigasi yang berkelanjutan.
Disebutkannya, sistem irigasi merupakan bagian yang sangat penting dalam sektor persawahan, dikarenakan irigasi sendiri berfungsi untuk memastikan bagaimana sistem pengairan yang akan mengaliri sawah-sawah disekitarnya.
Politisi partai Gerindra melanjutkan, ada beberapa lokasi yang sudah ditetapkan untuk pembangunan bendungan dan embung, antara lain di Kutai Kartanegara (Kukar) dan Samarinda.
Seno berharap, Pembangunan bendungan dan embung itu bisa segera direalisasikan dan dimanfaatkan oleh petani-petani di Kaltim.
“Bendungan dan embung itu penting untuk menyediakan air irigasi yang berkelanjutan untuk petani. Apalagi, beberapa waktu lalu musim kemarau menghampiri Kaltim. Sudah pasti, musim kemarau itu memberikan dampak terhadap hasil-hasil pertanian yang ada. Sehingga, hasil panen tidak maksimal,” lanjutnya.
Dirinya menegaskan pembangunan irigasi akan menjadi prioritas bersama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim pada 2024 sampai 2025 mendatang.
“Kami sudah berkomunikasi dengan pak Pj Gubernur, bahwa sektor pendukung ini semestinya sudah menjadi program prioritas,”tegasnya.
Seno juga mengapresiasi program-program yang sudah dilakukan oleh Pemprov Kaltim untuk mendukung peningkatan hasil pangan di Kaltim, seperti bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan), bantuan bibit, dan lain-lain. (AR)
Leave a Reply