Temankita.com, Samarinda- Dua tim besar Eropa meraih hasil buruk dalam lanjutan Uefa Champions League (UCL) musim 2023/2024. Barcelona menerima kekalahan usai bertandang ke markas Shakhtar Donetsk di Volksparkstadion Stadium, Rabu (8/11/2023) dini hari.
Barca di laga ini hanya mampu menciptakan satu shoot on target. Meskipun Barca terlihat lebih dominan. Namun Shakhtar lebih efektif dan mampu menciptakan satu-satunya gol di laga ini, melalui D. Sikan di menit ke-40. Skor 1-0 bertahan hingga akhir pertandingan. Kendati demikian, Barca tetap di puncak klasemen dengan raihan 9 poin.
Sementara Shakhtar di posisi ketiga dengan 6 poin.
Hasil serupa diderita Paris Saint-Germain (PSG). Bertandang ke markas AC Milan di San Siro Stadium, Rabu (8/11/2023) dini hari, pasukan Luis Enrique kalah dengan skor 2-1. Sebenarnya Les Parisiens berhasil mencetak gol lebih dulu melalui Milan Skriniar di menit ke-9. Namun, Rafael Leao berhasil membalas di menit ke-12 dan merubah skor menjadi 1-1, untuk menutup jalannya babak pertama.
Di babak kedua, Milan berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 usai gol Olivier Giroud di menit ke-50 dan skor tersebut bertahan hingga akhir pertandingan. Milan naik ke posisi ketiga dengan 5 poin, sementara PSG diposisi kedua dengan 6 poin. (AR)
Leave a Reply