Dispusip Berau Luncurkan Aplikasi SRIKANDI dan GEBSATA

Temankita.com, Samarinda- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Berau secara resmi meluncurkan Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) dan Gerakan Berau Sadar Tertib Arsip (GEBSATA).

Acara peluncuran, diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Berau, digelar di Balai Mufakat pada Senin lalu (6/11/2023).

SRIKANDI, sebuah program nasional yang diamanatkan melalui Instruksi Presiden RI Nomor 95/2018 dan Keputusan Menpan-RB Nomor 679/2020, menjadi langkah signifikan untuk membenahi kearsipan di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Berau.

Hal ini sejalan dengan prioritas Pemerintah Kabupaten Berau dalam meningkatkan tata pemerintahan yang bersih, berwibawa, transparan, dan akuntabel melalui sumber daya manusia yang profesional berbasis teknologi digital.

Beberapa OPD telah siap menerapkan aplikasi SRIKANDI, dengan 7 OPD sudah menggunakan tanda tangan elektronik, dan seluruh OPD diharapkan akan mengadopsi aplikasi ini secara bertahap.

Kadispusip Berau, Yudha Budisantosa, menyatakan bahwa aplikasi SRIKANDI dan GEBSATA menjadi momentum penting dalam membenahi kearsipan di seluruh OPD.

“Aplikasi SRIKANDI dan pencanangan GEBSATA merupakan langkah strategis untuk memperbaiki kearsipan di seluruh OPD Kabupaten Berau. Program pembersihan arsip dan tata kelola kearsipan akan dilaksanakan tahun depan, dengan fokus pada pemilahan arsip dinamis dan aktif dari lembaga dan OPD,” ucapnya pada media ini.

Gerakan Berau Sadar Tertib Arsip (GEBSATA) juga diumumkan sebagai langkah untuk meningkatkan kesadaran institusi dan lembaga di Berau terhadap komitmen mendukung kinerja kearsipan.

GEBSATA mencakup berbagai aspek, mulai dari kebijakan, struktur organisasi, sumber daya, sarana dan prasarana, hingga pengelolaan dan pendanaan kearsipan.

“Langkah ini diharapkan dapat memastikan kesamaan pandangan dalam tata kelola arsip, memudahkan pemangku kepentingan dalam mengakses dokumen penting, dan mendukung kesejahteraan masyarakat Berau melalui pengelolaan arsip yang lebih baik,” jelasnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *