Pemkot Bantu Rp 5 Juta Per KK Korban Kebakaran di Agus Salim

Temankita.com, Samarinda- Sebanyak 25 Kepala Keluarga (KK) korban kebakaran di Jalan Agus Salim Gang Tanjung dan Gang 2 Kelurahan Sungai Pinang Luar, Kecamatan Samarinda Kota, akan mendapatkan bantuan senilai Rp 5 juta per kepala keluarga.

Upaya penyaluran bantuan untuk warga korban terdampak kebakaran di Gg Tanjung dan Gg 2 SPL itu disampaikan langsung oleh Wali Kota Samarinda Andi Harun, dalam kunjungannya ke lokasi bekas kebakaran, Minggu (26/11/2023) sore.

“Saya sampaikan hari ini atas nama Pemerintah Kota, akan memberikan bantuan satu Kepala Keluarga (KK) sebesar Rp 5 juta, mudah-mudahan bisa dipergunakan oleh yang bersangkutan dan meringankan sedikit beban mereka. Di samping itu Camat, Lurah dan Dinas Sosial akan mencari bantuan makanan dan minuman selama proses pemulihan, termasuk baju sekolah nantinya,” ungkap Andi Harun.

Ketua Gerindra Kaltim ini berharap, para korban yang kehilangan tempat tinggalnya dapat lebih bersabar dengan cobaan dihadapi dan harus tegar serta ikhlas menghadapinya.

“Mudah-mudahan dari banyak pihak silih berganti berdatangan untuk menyalurkan bantuan. Tapi saya berharap ini tidak dimanfaatkan oleh pihak-puhak yang tidak bertanggung jawab. Contohnya permintaan bantuan di pinggir-pinggir jalan, kalau bisa dihindari karena tidak elok jika setiap ada musibah kebakaran minta bantuan di pinggir jalan,” harapnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *