Kesbangpol Kaltim Gelar Gerakan Bersiap Partisipatif “Untuk Pemilu Bersih”

Temankita.com, Samarinda-Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kaltim menggelar kegiatan bertema Gerakan Bersiap Partisipatif “Untuk Pemilu Bersih” di Mal Samarinda Central Plaza (SCP), Sabtu (3/2/2024).

Selain mendaklarasikan Pemilu bersih, Kesbangpol juga menghadirkan rangkaian kegiatan berupa hiburan band-band lokal Kaltim, debat Mahasiswa, dan lomba stand up comedy serta volunteer camp yang lebih dulu diselenggarakan beberapa waktu lalu di Ladaya Kutai Kartanegara.

Kepala Kesbangpol Kaltim yang diwakili Sekretaris Kesbangpol Kaltim Ahmad Firdaus mengungkapkan, kegiatan tersebut untuk menarik minat pemuda-pemudi agar tidak Golput saat pemilu 2024 mendatang. “Selain itu, penting juga mensosialisasikan Pemilu bersih tanpa black campaign. Cara ini juga kami buat agar pendekatan ke pemuda lebih mudah. Oleh sebab itu kami gelar lomba-lomba disertai hiburan Band,” ucapnya.

Terlihat antusias peserta bahkan pengunjung mal SCP menghadiri kegiatan gelaran Kesbangpol Kaltim bersama Busam.id Organzier tersebut.
Sementara Dosen Fakultas Hukum Universitas Mulawarman Warkhatun Najidah yang hadir sebagai salah satu juri debat mahasiswa mengungkapkan, ini sebagai cara untuk pemuda melek akan politik. Terlebih lagi pemilu tersisa beberapa hari lagi.

“Selain itu juga untuk mengkampanyekan bagaimana menjaga Pemilu nanti tetap bersih, serta mengurangi kepada masyarakat secara door to door untuk mengurangi politik uang dan praktik kecurangan lainnya,” tutupnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *