Bantai Fulham 4-0, Man City Puncaki EPL

Temankita.com, Samarinda-Manchester City tampil luar biasa dalam lanjutan English Premier League (EPL) musim 2023/2024. Bertandang ke markas Fulham di Craven Cottage Stadium, Sabtu (11/5/2024) malam, anak asuh Pep Guardiola menang dengan skor telak 4-0 atas Fulham.

Di babak pertama, City langsung tampil menyerang dan berhasil mencetak angka di menit ke-13 melalui Josko Gvardiol. Fulham tak mampu berbuat banyak, sehingga skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, City kembali menambah keunggulan, kali ini Phil Foden membawa City unggul 2-0 di menit ke-59. Tak cukup sampai disitu, Josko Gvardiol kembali mencetak angka dan membawa City unggul 3-0 di menit ke-71. Julian Alvarez pun melengkapi pesta gol City melalui titik putih di menit ke-90+6 dan Fulham harus bermain dengan 10 orang usai I. Diop diusir wasit.

Skor 4-0 bertahan hingga akhir pertandingan. Dengan hasil ini, tittle race semakin seru dimana City saat ini mengambil alih puncak klasemen dengan raihan 85 poin, unggul dua poin dari Arsenal di posisi kedua.(AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *