Diduga Sakit, Petugas Keamanan Ditemukan Meninggal di Tempat Kerjanya

Temankita.com, Samarinda-Seorang petugas keamanan di salah satu perusahaan di Jalan Antasari, Kelurahan Teluk Lerong Ulu, Kecamatan Sungai Kunjang, ditemukan meninggal dunia di tempat kerjanya, Minggu (23/6/2024).

Korban yang diketahui bernama Mustafa Kamal (52), pertama kali ditemukan oleh rekannya yang hendak melakukan pergantian shift kerja. Rekan tersebut melihat pagar rumah korban terkunci dan terpasang gembok, dan tidak ada respon dari korban saat dipanggil.

“Curiga terjadi sesuatu, rekannya mengintip ke dalam dan melihat korban terbaring di atas kursi panjang. Setelah dicek, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia,” terang Bhabinkamtibmas Kelurahan Teluk Lerong Ulu, Bripka M Yusuf kepada Busam.ID.

Rekan korban tersebut kemudian melaporkan kejadiannya kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Teluk Lerong Ulu, Kecamatan Sungai Kunjang. Tim Inafis Polresta Samarinda pun tiba di lokasi untuk melakukan olah TKP.

Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Diduga korban meninggal dunia karena sakit. Hal ini diperkuat dengan keterangan istri korban yang menyebutkan 3 hari sebelum kejadian, korban mengeluhkan sakit sesak dada, namun menolak untuk berobat ke rumah sakit.

“Atas permintaan keluarga, jasadnya tidak dilakukan visum atau autopsi dan langsung dibawa ke rumah duka. Pihak keluarga telah membuat surat pernyataan penolakan visum atau autopsi di Polsek Samarinda Ulu,” ucapnya. (AR)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *