Belum Ada Kasus Flu Burung, Dinkes Kaltim Tetap Siaga

Temankita.com, Samarinda-Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Jaya Mualimin mengatakan pihaknya harus tetap siaga, walaupun hingga saat ini masih nihil kasus flu burung (Avian Influenza) di Kaltim.

Seperti diketahui, adanya indikasi temuan kasus flu burung masih di provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) beberapa waktu lalu.

“Terutama para peternak harus tetap berhati-hati dan memperhatikan kondisi ternaknya. Agar terhindar dari kasus flu burung itu,” ucap Jaya, Jumat (3/3/2023).

Dikatakannya, terkait upaya pencegahan flu burung, dirinya sudah melakukan koordinasi dengan semua pihak dan instansi terkait, guna mengantisipasi secara dini potensi flu burung di Kaltim.

“Antisipasi semua sudah kami lakukan setiap hari. Dan ada kordinasi pusat dengan daerah serta dengn dinas terkait,hal ini untuk mengintervensi pencegahan dan pengendalian secara bersamaan,” pungkasnya. (AS)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *