DPC Perindo Samarinda Isi 10 Persen Bacaleg Dengan Pemuda

Temankita.com, Samarinda-Hari terakhir penerimaan berkas Bacaleg (Bakal Calon Legislatif) di KPU (Kantor Pemilihan Umum) Kota Samarinda tengah berlangsung, adapun Partai Perindo merupakan partai ke-10 yang melakukan penyerahan berkas Bacaleg pada Minggu, (14/5/23).

Dipimpin oleh Ketua DPC (Dewan Pimpinan Cabang) Perindo Samarinda, Alphad Syarif bersama rombongan Perindo yang berjumlah sekitar 20 orang mendatangi kantor KPU untuk mendukung proses penyerahan berkas.

Alphad Syarif mengatakan bahwa DPC Perindo Samarinda, memiliki target yang cukup rasional yaitu sebanyak 9 kursi DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kota Samarinda menjelang Pileg 2024 mendatang.

“Rasional saja ya, kita target 9 kursi di DPRD Samarinda dengan rincian Dapil Samarinda Utara 2 kursi, Samarinda Kota 2 kursi, Sungai Kunjang 2 kursi, Samarinda Seberang 2 kursi dan Samarinda Kota 1 kursi,” ucap Alphad.

Adapun Alphad mengatakan program yang iya yakini akan memperoleh simpati masyarakat yaitu dengan memperhatikan para pelaku UMKM yang ada di Kota Samarinda.

“Program kita salah satunya yaitu memperhatikan dengan baik para pelaku UMKM nantinya, karena UMKM dapat memberikan dampak yang baik terhadap perkembangan ekonomi yang ada, khususnya di Samarinda,” papar Alphad.

Selain itu, ia juga merincikan komposisi yang mengisi posisi Bacaleg pada Pileg mendatang.

“Untuk kuota perempuan kita patuhi aturan yang ada yaitu minimal 30 persen, selain itu untuk pemuda kita isi juga dengan besaran 10 persen, kenapa? Karena perempuan juga memiliki hak serta potensi yang besar dalam ajang Pemilu. Selain itu suara para pemuda saat ini juga bisa memberikan dampak yang baik terhadap kontestasi pemilu mendatang,” jelas Alphad.

“Kami sengaja memilih hari terakhir untuk menyerahkan berkas, karena hari terakhir merupakan hari yang sakral bagi kami. Alhamdulillah lancar hari ini, semoga lancar juga sampai Februari nanti,” tutup Alphad.(AS)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *